Bandar Lampung (5/1). Remaja Islam Masjid Desa Sukarame atau yang biasa dikenal dengan Generus Sukarame menggelar pengajian akhir tahun bertajuk LENTERA (Langkah Evaluasi dan Renungan Akhir Tahun) di Masjid Al Firdaus Sukabumi, Desa Sukabumi, Bandar Lampung, Rabu (31/12/2025).
Kegiatan yang berkolaborasi dengan PAC LDII Way Dadi dan Sukabumi ini bertujuan memberikan wadah positif bagi generasi muda dalam mengisi malam pergantian tahun dengan aktivitas yang bermanfaat dan bernilai religius.
Acara yang dipusatkan di Masjid Al Firdaus tersebut diikuti puluhan peserta, mulai dari pelajar SMP dan SMA, mahasiswa, hingga pemuda usia kerja. Untuk menarik minat generasi muda, panitia mengemas kegiatan secara kreatif melalui promosi poster dan video di media sosial sebelum acara berlangsung.
Penanggung jawab kegiatan, Ustadz Thoriq, menjelaskan bahwa pengemasan acara yang menarik menjadi strategi agar pesan dakwah dapat diterima dengan baik oleh kalangan remaja.
“Acara ini dibuat berbeda sebagai variasi kegiatan, namun tetap berada dalam koridor peningkatan ilmu dan keimanan,” ujarnya di sela-sela acara.
Rangkaian kegiatan LENTERA diisi dengan pengkajian dalil terkait tantangan kerusakan zaman, tausyiah, serta sesi permainan edukatif seperti lomba cerdas cermat (LCT). Selain itu, peserta juga mengikuti lomba memasak dan makan bersama sebagai upaya mempererat silaturahmi.
Kegiatan ini mendapat apresiasi tinggi dari Hendri Fauzi, Anggota Dewan Penasihat DPD LDII Kota Bandar Lampung. Dalam arahannya, ia menekankan pentingnya peran lembaga dakwah dalam membentengi moral generasi muda di tengah arus modernisasi.
“Saya berharap para remaja terus disibukkan dengan kegiatan keagamaan agar terhindar dari kerusakan zaman. LDII merupakan salah satu lembaga dakwah yang konsisten dalam pembinaan generasi muda,” tuturnya.
Melalui kegiatan ini, LDII berharap para remaja di lingkungan Desa Sukarame dapat melewati malam pergantian tahun dengan aktivitas yang positif sekaligus memperkuat karakter profesional religius.
















