Natar (16/03). SMK Tri Sukses mengadakan buka bersama dan halal bihalal antara guru, staff, dan seluruh murid pada Sabtu (15/03). Acara tersebut diadakan di Rolling door SMP Tri Sukses.
Dalam acara ini, Kepala Sekolah SMK Tri Sukses, Abdul Aziz Masthuri dan Dewan Ustadz, Ust. Muhammad Syafril memberikan nasihat kepada siswa-siswi, utamanya kelas 12 yang sebentar lagi akan lulus.
Abdul Aziz Masthuri menasehati, “Nilai-nilai karakter luhur perlu terus dipupuk. Berusaha menjaga nama baik saat menjadi murid maupun sebagai alumni,” ujarnya.
Ust. Muhammad Syafril menjelaskan, “Kewajiban manusia dan jin adalah beribadah. Waktu kita beribadah di dunia sangat sebentar. Jika kita tidak bisa menjalankan amanah, maka akan masuk nerakanya Allah,” katanya.
Ust. Muhammad Syafril juga menekankan pentingnya memahami konsep waktu di dunia dan akhirat. “1 hari akhirat bandingannya 1000 hari di akhirat (1:1000). Kita hidup di dunia ini sangat sebentar sekali,” lanjut Syafril.
Ia juga berharap agar siswa-siswi SMK Tri Sukses dapat menjadi anak-anak yang faham dan memiliki karakter luhur. “Menjadi siswa yang berprestasi dimanapun berada. Memiliki keahlian yang baik dibidang masing-masing,” harap Syafril.
Acara buka bersama dan halal bihalal ini menjadi momentum penting bagi SMK Tri Sukses untuk memperkuat silaturahim dan membangun karakter siswa-siswi yang lebih baik.


















