Bandar Lampung (19/3). Pengurus Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Provinsi Lampung dan Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Provinsi Lampung menggelar buka bersama pada Rabu, (19/3), di RM. Jilbab, Pahoman, Bandar Lampung.
Dalam sambutannya, Ketua DPW LDII Provinsi Lampung, H. M. Aditya, mengajak seluruh peserta untuk memanfaatkan momentum Ramadan untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT. “Marilah kita menebar rohmah dan menggapai maghfirah di bulan yang suci ini. Dengan demikian, kita dapat mewujudkan Lampung yang rukun dan damai,” ujar H. M. Aditya.
LDII juga telah melaksanakan beberapa kegiatan sosial, seperti pembagian takjil bagi pengguna jalan atau masyarakat. Agenda kegiatan sosial LDII selanjutnya adalah I’tikaf bersama, pemberian santunan bagi guru ngaji, anak yatim-piatu dan duafa, serta LDII Peduli Posko Mudik Lebaran 1446 H.
Sementara itu, Ketua FKUB Provinsi Lampung, KH. Moh. Bahruddin, mengajak seluruh umat beragama di Lampung untuk menjaga kerukunan dan keharmonisan antar umat beragama. “Ketika kita senang, bahagia dan bisa makan enak, jangan sampai tetangga yang berbeda agama tidak dibagi. Nanti akan menjadi tidak rukun dan harmonis,” ungkap KH. Moh. Bahruddin.

Di sela-sela buka bersama, Ketua FKUB Lampung itu mengapresiasi kegiatan sosial yang telah dilaksanakan oleh LDII, “keberagaman kita itu seperti kualitas diri. Belum sempurna ketika kita hanya mementingkan ibadah personal, harus ada kesalehan sosial berbagi takjil ini salah satu bentuk kesalehan sosial yang telah dilaksanakan oleh LDII sejak dulu,” ungkap KH. Moh. Bahruddin.
“Ketika LDII mengajak berkolaborasi insyaallah FKUB siap, bukan hanya tentang kegiatan keagamaan saja tapi tentang kemanusiaan. Seluruh agama insyaallah diajarkan bagaimana kita menghormati dan menjunjung tinggi nilai-nilai kemanusiaan serta kepedulian sosial, untuk itu mari kita sama-sama tidak memandang perbedaan dan latar belakang agar menuju Lampung yang rukun dan damai”, tutup KH. Moh. Bahruddin.
Turut hadir dalam kegiatan buka bersama, Dewan Penasihat DPW LDII Lampung antara lain KH. Narso, H. Rahmat Hidayat, H. Bambang E. Subekti, Sekretaris H. Heri Sensustadi, jajaran pengurus LDII lainnya dan dari jajaran pengurus FKUB, turut hadir KH. Suryani M. Noer, Ketut Pasek, Hj. Istuti Ningsih, Pdt. Samuel Luas, Johan, dan Crhisantus.


















