Bandar Lampung (6/9). Festival Forum Sepak Bola Generasi Indonesia (FORSGI) Piala Gubernur Lampung 2025 resmi dibuka pada Sabtu (6/9) pagi. Acara berlangsung meriah dengan dihadiri peserta dari berbagai daerah di Lampung, serta dukungan penuh dari pemerintah provinsi.
Ketua Pelaksana, Sukadi, dalam laporannya menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung terlaksananya kegiatan ini. “Festival FORSGI bukan hanya ajang pertandingan sepak bola, melainkan juga wadah untuk membina karakter generasi muda agar tumbuh dalam suasana yang sehat, sportif, dan religius,” ungkapnya.
Acara semakin semarak dengan sambutan dari Wakil Gubernur Lampung, Jihan Nurlela, yang hadir mewakili Gubernur Lampung. Dalam kesempatan itu, ia sekaligus membuka secara resmi Festival FORSGI Piala Gubernur 2025 dengan tendangan bola perdana. “Pemerintah Provinsi Lampung memberikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini. Semoga FORSGI terus melahirkan generasi muda yang berprestasi, berakhlak mulia, dan menjunjung tinggi sportivitas,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua FORSGI Lampung, Bambang Eko Subekti, mengungkapkan bahwa antusiasme peserta pada tahun ini sangat tinggi. “Alhamdulillah, kegiatan ini mendapat sambutan positif dari Wakil Gubernur. Piala Gubernur sudah memasuki kali ketiga, dan FORSGI konsisten dalam melakukan pembinaan usia dini, khususnya kelompok U-10 dan U-12,” jelasnya.
Bambang menegaskan bahwa kehadiran FORSGI merupakan bentuk dukungan nyata terhadap program pemerintah, khususnya dalam pembinaan olahraga sepak bola. Ia juga menitipkan pesan penting kepada generasi muda di era digital. “Harapan kami, anak-anak bisa lebih banyak kembali ke lapangan untuk bermain sepak bola. Kalau tidak, mereka cenderung larut dengan gadget dan media sosial yang banyak memberikan dampak negatif,” pesannya.
Lebih lanjut, Bambang berpesan agar para peserta tidak hanya berprestasi di lapangan, tetapi juga menanamkan nilai-nilai karakter baik dalam kehidupan sehari-hari. “Dengan begitu, sepak bola tidak hanya melahirkan pemain yang tangguh, tetapi juga generasi yang berakhlak mulia,” tambahnya.
Festival FORSGI Piala Gubernur 2025 diharapkan menjadi ajang silaturahmi sekaligus wadah pembinaan potensi generasi muda Lampung melalui sepak bola yang sehat dan berkarakter.


















